Mendapatkan sebuah dukungan dari masyarakat perlu dilakukan oleh sebagian orang. Untuk mendapatkannya bisa dengan kampanye.
Kampanye adalah hal yang tidak bisa terlepas saat akan meminta dukungan dari masyarakat. Kegiatan tersebut dilakukan dalam kurun waktu tertentu dan untuk mencapai tujuan tertentu.
Pengertian Kampanye
Kampanye memang sudah ada sejak dahulu. Untuk itu kata kampanye diambil dari bahasa Latin yaitu “Campaign” yang memiliki arti lapangan.
Namun, istilah kata dari campaign juga memiliki beberapa istilah lain. Seperti kata champion yang memiliki arti sebagai juara dan juga istilah champagne yang berarti minuman sampanye.
Munculnya unsur istilah “juara” ada kaitannya dengan latihan militer yang dilakukan oleh wara dari Italia. Pada saat itu juga berada di sebuah “campagnia” atau pedesaan.
Sedangkan untuk istilah “minuman sampanye” dipacu dengan kegiatan keseharian warga dari Perancis yang menanam anggur champagne di kebun yang dimiliki.
Jadi apa itu kampanye? Pengertian kampanye adalah serangkaian tindakan yang lengkap dan terencana yang diperuntukkan agar mencapai suatu tujuan tertentu.
Hal ini dilakukan dalam hubungan bermasyarakat, perolehan pendapatan, peningkatan kualitas dan lain sebagainya. Bahkan kampanye sering digunakan pada kegiatan politik, sosial dan lain sebagainya.
Istilah tersebut juga hampir sama dengan pengertian bahwa kampanye adalah serangkaian usaha dan juga tindakan komunikas yang sudah terencana untuk mendapatkan suatu dukungan dari khalayak besar. Hal ini bisa dilakukan baik perorangan ataupun suatu kelompok tertentu untuk pengambilan keputusan dan dapat dilakukan secara terus-menerus dalam waktu tertentu.
Pengertian Kampanye Menurut Para Ahli
Menurut Rajasundaram kampanye merupakan pemanfaatan metode komunikasi kepada khalayak umum agar bisa terkoordinasi dalam beberapa waktu tertentu. Kampanye yang dilakukan harus memiliki tujuan untuk mengarahkan masyarakat mengenai pemecahan masalah.
Rogers E. M dan Storey J. D berpendapat bahwa kampanye adalah suatu rangkaian tindakan komunikasi yang sudah terencana dengan tujuan untuk menciptakan efek tertentu pada sejumlah khalayak umum. Dengan begitu bisa dilakukan secara berkelanjutan dalam kurun waktu tertentu.
Tentunya adanya kampanye bisa menggiring opini dan juga tindakan masyarakat untuk melakukan suatu hal yang telah dikatakan oleh orang yang berbicara dan melakukan kampanye.
Hal ini sering terjadi pada saat-saat tertentu. Manfaat dari kampanye tentu saja untuk mendapatkan dukungan secara besar-besar dari khalayak umum.
Hal ini memang sudah dilakukan sejak dahulu. Sehingga saat ini sudah tidak asing lagi jika menjumpai khalayak umum berkumpul untuk melihat kampanye yang diadakan oleh orang ataupun organisasi tertentu.
Fungsi Kampanye
Pada dasarnya kampanye dilakukan memiliki beragam fungsi tertentu. Berikut ini fungsi dari kampanye adalah.
-
Dijadikan Sebagai Sarana Informasi
Dengan adanya kampanye bisa untuk dijadikan media untuk menyebarkan informasi tertentu. Hal ini bisa juga untuk mengajak masyarakat tertentu untuk mencapai tujuannya dengan menyebarkan sebuah informasi.
Sehingga semua orang yang ikut dalam kampanye akan mendapatkan informasi tertentu.
-
Untuk Mencapai Tujuan
Tujuan utama dari adanya kampanye adalah untuk mencapai tujuan tertentu. Hal ini dilakukan agar semua orang bisa dengan mudah ikut andil untuk mencapai tujuan dari orang yang berkampanye.
Sehingga tidak sedikit orang yang melakukannya. Kampanye seperti ini biasanya dilakukan di tempat yang terbuka agar banyak khalayak yang ikut mendukungnya.
-
Dapat Dijadikan Pengambangan Produk
Karena fungsi dari kampanye adalah untuk mengajak banyak orang dalam melakukan hal tertentu.
Maka fungsi lain dari kampanye adalah dijadikan sebagai pengembangan produk bagi sebuah perusahaan tertentu. Dengan adanya kampanye maka bisa jadi ajang agar banyak orang yang membeli produknya.
-
Membangun Citra Positif
Banyak orang yang melakukan kampanye dengan tujuan tertentu. Bahkan juga fungsi dari kampanye adalah untuk membangun citra yang positif bagi penyelenggara kampanye tersebut.
Dengan citra yang positif maka sudah pasti banyak masyarakat yang nantinya akan mendukung. Apabila hal ini terjadi maka kampanye yang dilakukan bisa dikatakan sukses.
Jenis Media Kampanye
Saat ini teknologi menjadi hal yang tidak bisa terlepas dari kehidupan manusia. Karena dengan adanya teknologi menjadikan segala macam aktivitas manusia menjadi jauh lebih mudah untuk dilakukan. Hal ini juga bisa memudahkan masyarakat saat akan melakukan kampanye.
Karena dengan adanya teknologi, maka kampanye bisa dilakukan jauh lebih mudah. selain itu juga bisa menarik dukungan dari masyarakat secara lebih luas.
Hal inilah yang menjadi banyak orang melakukan kampanye melalui media yang ada. Untuk itu berikut ini terdapat beberapa media yang dijadikan sarana untuk melakukan kampanye.
-
Kampanye Melalui Media Elektronik dan Digital
Media yang bisa digunakan untuk kampanye sejak dulu adalah media elektronik. Namun saat dahulu media ini belum secanggih sekarang.
Sehingga untuk melakukan kampanye melalui media elektronik dibutuhkan usaha yang tidaklah mudah. Dengan menggunakan media elektronik pada saat ini sangatlah efektif.
Karena hampir semua orang memiliki media elektronik. Saat ini media elektronik tidak hanya tv dan juga radio. Melainkan juga perangkat elektronik yang canggih lainnya.
Misalnya smartphone dan juga laptop. Adanya teknologi ini menjadikan kampanye melalui perangkat elektronik dirasa jauh lebih sempurna. Karena bisa menjangkau semua lapisan masyarakat.
-
Kampanye Melalui Media Cetak
Kampanye juga bisa dilakukan melalui media cetak. Hal ini dulu juga merupakan cara yang efektif agar pesan kampanye bisa tersampaikan ke masyarakat.
Untuk berkampanye melalui media cetak bisa dilakukan melalui koran, tabloid dan juga majalah. Media cetak juga memiliki pengaruh tersendiri.
Karena hingga saat ini masih banyak yang masih menggunakan media cetak untuk dijadikan media kampanyenya. Meskipun saat ini peminat dari media cetak mulai berkurang. Namun keberadaan media cetak juga dirasa masih efektif untuk media berkampanye.
-
Kampanye Melalui Tatap Muka
Kampanye dengan media langsung ataupun dilakukan secara tatap muka memang efektif. Hal ini dikarenakan pihak kampanye bisa berinteraksi secara langsung dengan audience.
Sehingga bisa melihat apakah kampanye tersebut sudah berhasil membujuk masyarakat atau belum. Bahkan kampanye dengan cara ini lebih banyak diminati.
Untuk melakukan kampanye secara langsung tatap muka bisa dilakukan di tempat yang terbuka maupun di dalam sebuah ruangan. Hal ini tergantung dari pihak kampanye ingin mengadakannya di tempat mana saja.
Tujuan utama dari adanya kampanye adalah untuk mendapatkan suara dukungan dari masyarakat. Hal ini bisa dilakukan untuk kepentingan individu ataupun suatu kelompok. Kampanye yang berhasil adalah kampanye yang bisa menarik banyak pendukung dari semua golongan masyarakat. Dengan begitu pendukungnya akan semakin banyak.
Penutup
Kampanye adalah hal yang memang dibutuhkan dari dahulu hingga saat ini. Bahkan banyak keuntungan yang didapatkan melalui kampanye. Semoga ulasan ini bisa bermanfaat untuk pembaca!
Perkenalkan nama saya Rita Elfianis, Seorang tenaga pengajar di Universitas Islam Negeri Suska RIAU. Semoga artikel yang dibuat bermanfaat