Tanaman duku memang termasuk dalam kategori tanaman liar sehingga perawatan yang diberikan tidak terlalu membantu.

Pada umumnya, kebanyakan tanaman liar mempunyai ketahanan ketahanan hidup yang tinggi.
Begitu juga dengan tumbuhan duku, namun hal ini tidak serta merta membuat duku terbebas dari segala jenis hama dan penyakit yang menyerang.
Ada begitu banyak hama maupun penyakit bisa menyerang tanaman duku, baik itu yang bersifat rendah maupun sampai tingkat mematikan.
Menjadi sebuah keharusan untuk mengetahui jenis hama dan penyakit yang menyerang,karena ini akan mempermudah kita untuk mengatasinya.
Baca Juga : Syarat Tumbuh Tanaman Duku
Jenis dan Cara pengendalian hama tanaman duku
Tanaman duku yang menggerombol merupakan tempat yang cocok bagi hama untuk berkembang biak.
Berikut adalah Jenis dan Cara pengendalian hama tanaman duku yaang harus kita ketahui :
1. Kelelawar
Hewan ini biasanya menjadikan tanaman duku sebagai tempat perlindungan dan tempat makan.
Keleawar biasanya menyerang buah yang sedang masak dan juga merusak buah yang masih kecil-kecil dengan cara dirontokkan.
Gejala yang ditimbulkan adalah buah rontok. Cara pengendalian hama kelelawar pada tanaman duku adalah dengan membungkus buah duku dari mulai keluar bunga hingga masa panen.
Bahan pembungkusnya bisa dengan apa saja, seperti kain, plastic, daun, dll.
2. Kutu perisai
Kutu ini menyerang dedaunan pada tanaman duku dengan cara mengerumuninya. Gejala yang ditimbulkan oleh kutu ini adalah daun yang mengering dan secara perlahan akan kering dan jatuh.
Cara pengendalian kutu perisai pada tanaman duku dengan cara melakukan perawatan sebaik mungkin terhadap duku. Jika perawatan ini belum berhasil gunakan insektisida berjenis imidakloprit.
3. Kutu putih
Kutu putih biasanya menyerang daun muda pada tanaman duku. Serangan ini biasanya berada di pangkal daun muda.
Gejala yang ditimbulkan adalah muncul warna putih pada area sekitar pangkal daun dan membuat daun layu.
Cara pengendalian hama kutu perisai dengan cara menyemprotkann insektisida berbahan imidakloprit.
4. Kumbang penggerek buah
Jenis hama ini menyerang pada buah duku. Gejala serangan ini adalah buah yang berlubang dan kemudian membusuk.
Cara pengendalian hama kembang penggerek buah pada tanaman duku adalah dengan cara memetik buah telah berlubang. Jika cara ini tidak berhasil, gunakan insektisida.
5. Ulat
Jenis hama ini menyerang pada daun tanaman duku. Gejala yang ditimbulkan adalah daun yang berlubang pada tanaman duku.
Cara pengendalian hama ulat pada tanaman duku adalah dengan menyemprotkan klorpenapir.
Jenis dan Cara pengendalian penyakit tanaman duku
Penyakit yang menyerang tanaman duku bisa datang dengan berbagai bentuk.
Beberapa Jenis dan Cara pengendalian penyakit tanaman duku antara lain adalah :
1. Penyakit antraksona
Penyakit antraksona menyerang buah duku. Gejala yang ditimbulkan adalah bintik-bintik hitam yang terdapat pada buah duku.
Penyakit ini menyebabkan buah duku jatuh dan gugur hingga bisa menyebabkan gagal panen.
Cara pengendalian penyakit antraksona adalah dengan memberikan semprotan fungisida.
2. Penyakit mati pucuk
Jenis penyakit ini biasanya menyerang bagian sekitar pucuk tanaman duku.
Gejala yang ditimbulkan dari serangan ini adalah daun yang menguning, pertumbuhan daun yang tidak simetris dan cabang yang berubah warna kehitaman.
Cara pengendalian penyakit mati pucuk pada tanaman duku dengan cara memberikan semprotan fungisida seperti fermate, zerlate dan lainnya.
3. Penyakit busuk akar
Jenis penyakit ini menyerang pada bagian akar tanaman duku.
Gejala yang ditimbulkan dari penyakit ini adalah buah rontok dan tanaman menjadi layu.
Cara pengendalian penyakit busuk akar pada tanaman duku adalah dengan cara memberikan semprotan bakterisida. Pengendalian juga bisa dilakukan dengan cara menyiram.
Demikianlah penjelasan kami dalam kesempatan kali ini mengenai 8 Jenis dan Cara Pengendalian Hama dan Penyakit Tanaman Duku. Semoga bermanfaat.
Baca Juga : Cara Budidaya Tanaman Duku

Seorang tenaga pengajar di Fakultas Pertanian dan Peternakan UIN Suska RIAU dengan bidang keahlian Pemuliaan tanaman dan fisiologi tumbuhan. Semoga web ini bermanfaat.