Klasifikasi dan Morfologi Tanaman Semanggi

Diposting pada

Klasifikasi dan Morfologi Tanaman Semanggi – Tanaman semanggi merupakan sebuah tanaman yang bisa ditemukan di beberapa tempat yang berair, misalnya pinggiran persawahan ataupun tepi saluran dari irigasi.

Klasifikasi dan Morfologi Tanaman Semanggi
Klasifikasi dan Morfologi Tanaman Semanggi

Tanaman semanggi ini termasuk pada jenis ordo yang salvinales dan genus yang marsilea dimana ini akan menampilkan bentuk yang mirip dengan payung dan tersusun dari 4 anak daun yang masih mudah serta berhadapan.

Sesuai dengan judul yang sudah tertera diatas, dimana kesempatan yang indah ini kami akan menjelaskan tentang klasifikasi beserta dengan morfologi yang dimiliki oleh tanaman semanggi.

Apa saja klasifikasi dan morfologinya?

Tunggu apalagi, langsung saja anda simak pada ulasan yang sudah disusun oleh kami seperti pada pembahasan yang ada dibawah ini.

Klasifikasi Tanaman Semanggi

Klasifikasi tanaman semanggi ini sangat berbeda dengan jenis tanaman lainnya, cobalah untuk baca dan simak pada ulasan yang sudah ada dibawah ini.

  • Kingdom – Plantae
  • Sub Kingdom – Tracheobionta
  • Divisi – Pteriodophyta
  • Kelass – Pteriodopsida
  • Ordo – Salvinales
  • Famili – Marsileaceae
  • Genus – Marsilea
  • Spesies –  Marsilea crenata, Marsilea quadrifolia, Marsilea Drummondli, Marsilea marcrocapra, Marsilea exarata dan lain sebagainya

Morfologi Tanaman Semanggi

Bagaimana dengan klasifikasi yang sudah dibahas diatas? Perlu diketahui oleh anda kalau tanaman semanggi ini memiliki spesies yang sekitaran 35. Dan, merupakan salah satu jenis tanaman yang dapat bertumbuh dengan cara yang baik.

Tanaman semanggi ini memiliki morfologi yang unik. Akan tetapi, dari berbagai sumber yang ditemukan, tanaman semanggi ini hanya memiliki morfologi yang terdiri atas akar, batang dan juga daunnya.

Apakah anda ingin mencari tahu lebih jelas lagi tentang morfologi yang dimilikinya? Mungkin anda adalah orang yang tepat jika berada disini, selain klasifikasi yang akan dibahas, kami juga akan membahas tentang morfologinya.

Seperti apa pembahasannya? Mari kita simak ulasan yang sudah tersusun oleh kami seperti apa yang sudah ada dibawah ini.

1. Akar Tanaman Semanggi

Akar yang dimiliki oleh tanaman semanggi ini menjadi salah satu akar tanaman yang mempunyai anatomi, dimana ini mirip dengan anatomi batangnya.

Maksudnya disini adalah tersusun dari rhizodermis (epidermis), korteks, silinder vaskuler dan endodermis. Secara umum, akar yang dimiliki oleh tanaman semanggi ini akan tertanam pada substrat yang berada didasar perairan.

2. Batang Tanaman Semanggi

Tak hanya akar yang unik dan menarik, batang pada tanaman semanggi ini juga kelihatan hal yang sama dengan akarnya.

Dimana batang yang dimiliki oleh tanaman semanggi ini akan memiliki bentuk yang bulat dan halus. Namun, sistem perbatangan yang dimiliki tanaman semanggi ini bisa bertumbuh dengan cara yang tegak.

Ketinggian dari batangnya bisa mencapai sekitaran 10 hingga sampai dengan 20 inchi. Dimana ini diimbangi dengan berbagai cabang yang dimilikinya.

Batang tanaman semanggi ini akan menampilkan sebuah warna yang terlihat merah cerah atau mengkilap dan dikelilingi oleh serabut halus dengan warna yang keputihan.

3. Daun Tanaman Semanggi

Sebagai morfologi atau ciri-ciri yang terakhir di pembahasan kali ini adalah anda bisa lihat dari morfologi daun yang dimiliki oleh tanaman semanggi ini.

Dalam hal ini, tanaman semanggi memiliki daun yang unik dan menarik. Dimana bentuk yang dimiliki oleh daun tanaman semanggi agak sedikit aneh dan unik serta berbeda dengan berbagai jenis tanaman yang lainnya.

Pada umumnya, daun tanaman semanggi ini memiliki 3 tipe daun yang berbeda. Dan haln inilah yang membuat tanaman semanggi ini cukup unik dan berbeda dengan jenis tanaman lainnya.

Ada daun yang bertipe mengapung atau floating leaves adapun daun yang bertipe tenggelam di dalam air atau submerged leaves dan aerial leaves yang dapat hidup di daratan.

Daun tanaman semanggi ini akan membentuk seperti bulat dan meruncing yang berada disetiap bagiannya serta terdirin dari tiga daun yang dikelompokan hingga menjadi satu tangkai.

Secara umum, daun yang dimiliki oleh tanaman semanggi ini memiliki daun yang terdiri dari dua warna berbeda. Jika warna dau dari tanaman semanggi ini berwarna hijau, maka daun tersebut menandakan kalau daunnya masih muda.

Sedangkan, daun yang sudah tua, maka warna dari daunakan berubah hingga menjadi warna kuning. Pada tanaman semanggi ini terdapat ukuran yang tidak menentu, dimana ukuran biasanya akan berdiameter sekitaran 1 hingga 1,5 cm.

Namun, adapun ukuran daun tanaman semanggi yang lebih dari ukuran tersebut. Selain itu, tanaman semanggi ini memiliki daun yang saling hadap-hadapan dengan bentuk yang terlihat sama, dan ini biasanya disebut sebagai klover.

Pada daun tanaman semanggi ini terdapat 4 helai anak daun yang disertai dengan ukuran sekitaran 2,5 cm untuk panjangnya dan lebar mencapai 2,3 cm.

Daun yang dimiliki oleh tanaman semanggi ini akan berstruktur secara lembut dan tipis. Mungkin, daun yang seperti ini dapat dikatakan sebagai daun yang menarik, bahkan daun ini akan terlihat perbedaan yang menonjol dengan beberapa daun pada tanaman lainnya.