Syarat Tumbuh Tanaman Melon

Diposting pada

Tanaman melon (Cucumis Melo L) termasuk dalam kelompok tanaman buah semusim yang digolongkan kedalam keluarga labu-labuan atau cucurbitaceae.

Syarat Tumbuh Tanaman Melon
Syarat Tumbuh Tanaman Melon

Pertumbuhan melon dengan cara merambat tetapi menjalar dan tidak memanjat. Karakteristik daun tanaman melon berbentuk menjari dengan lekuk moderat seperti lingkaran bersudut dan batang tidak berkayu.

Umumnya buah melon berbentuk bulat, dan memiliki kulit luar yang keras, kasar, serta berurat. Setiap jenis buah melon memiliki karakteristik yang beragam mulai dari ukuran, warna, bentuk dan tingkat kemanisan pada buah melon.

Sementara tekstur buah melon umumnya lunak, berwarna putih hingga orange dan rasanya manis serta aromanya harum.

Tanaman melon (Cucumis Melo L) memiliki banyak kandungan vitamin dan mineral. Semua kandungan yang terdapat pada buah melon sangat bermanfaat bagi kesehatan manusia.

Syarat Tumbuh Tanaman Melon

Cara budidaya tanaman melon memang mudah namun hasil akan kurang baik bila Anda tidak mengetahui Syarat Tumbuh Tanaman Melon. Oleh karena itu silahkan simak syaratnya berikut ini :

1. Iklim

Tanaman melon dapat tumbuh di daerah tropis dan sub-tropis. Curah hujan yang dibutuhkan dalam budidaya tanaman melon antara 1000-1500 mm/tahun.

Pembudidayaan tanaman melon tidak cocok saat musim hujan dikarenakan curah hujan berlangsung secara terus-menerus dapat menggugurkan bakal buah melon yang sudah terbentuk dan hasil panen buah melon pada musim hujan tidak optimal mulai dari bentuk buah, warna buah, tingkat kemanisan buah melon cenderung hambar dan hasil buah melon tidak sebanyak hasil panen pada saat musim kemarau.

Cahaya matahari sangat diperlukan dalam proses fotosintesis berkisaran antara 10-12 jam sehari. Usahakan tempat budidaya tanaman melon di area terbuka tanpa ada naungan untuk maksimalkan pencahayan matahari secara langsung.

Namun, melon membutuhkan suhu yang sejuk untuk proses pertumbuhan yang lebih baik. Suhu yang optimal saat perkecambahan antara 26-30 derajat C. Sementara suhu yang dibutuhkan saat pertumbuhan akar antara 20-30 derajat C.

Tanaman melon akan tumbuh lebih optimal, jika ditanam saat musim kemarau menghasilkan panen buah melon lebih manis dan melimpah jumlahnya.

2. Media Tanam

Tanaman melon tumbuh dengan baik pada tanah liat berpasir, jenis tanah ini memiliki senyawa baik dalam pertumbuhan tanaman melon, seperti andosol, latosol, regosol dan grumosol.

Tingkat keasaman (pH) yang baik untuk tanaman melon antara 5,8-7,2. Tanaman melon tidak cocok dengan media tanam kondisi terlalu basah.

Struktur tanah yang baik dalam budidaya tanaman melon dibutuhkan tanah gembur, memiliki lapisan olah yang tebal, porus dan mengandung bahan organik serta tidak tergenang oleh air.

Selain itu, perawatan tanaman melon perlu diperhatikan kecukupan mulai dari kandungan senyawa baik, pemupukan, pengairan, pencahayaan sinar matahari.

3. Lokasi Tanam

Umumnya setiap tanaman akan tumbuh dengan optimal di daerah dengan ketinggian antara 300-900 mdpl. Lokasi tanam yang tidak sesuai akan mempengaruhi pertumbuhan dan hasil produksi kurang optimal.

Sama halnya dengan tanaman melon, dapat tumbuh secara optimal pada tingkat ketinggian antara 250-750 mdpl. Jika tingkat ketinggian di bawah 250 mdpl akan mempengaruhi ukuran buah melon yang dihasilkan.

Sebaliknya ketinggian di atas batas optimal tanam buah melon akan menyebabkan sulit berkembang terutama di suhu terlalu dingin.

Pemilihan lokasi dan sirkulasi udara tentu sangat penting untuk mendukung pertumbuhan hingga panen pada tanaman.

Ventilasi udara yang baik dan optimal antara 25-30 derajat C, tanaman melon tidak tumbuh dengan baik di suhu lokasinya di bawah 18 derajat C. Kondisi yang disarankan dengan memilih lokasi sirkulasi udaranya sedang. Udara terlalu kencang akan merusak tanaman melon.

Bagaimana? Demikianlah yang bisa saya sampaikan mengenai Syarat Tumbuh Tanaman Melon. semoga petani melon bisa mengambil pelajaran.

Baca Juga : Cara Pengendalian Hama Tanaman Melon